Yang Mau Kita Obrolin:
Best Seller Book
Buku karangan Mark Manson ini adalah satu dari beberapa judul buku yang kerap bertengger di rak buku Best Seller toko buku ternama tanah air: Sebuah Seni untuk Bersikap Bodo Amat.
Sebagai seorang Blogger yang kerap membahas tentang nasihat kehidupan, Mark Manson memahami betul bagaimana buku ini bisa menjadi jawaban untuk sebagian besar persoalan hidup manusia.
Karena pada akhirnya, mereka yang telah mengerti, akan memahami jika hanya butuh kesederhanaan untuk bisa terus berjalan dan menghadapi kehidupan itu sendiri.
Makan Nggak Makan yang Penting Ngumpul
Seperti yang dinyanyikan dalam salah satu syair lagu Slank, Makan Nggak Makan yang Penting Ngumpul.
Nggak peduli perangkat makan yang Kita gunakan terbuat dari apa, seberapa mahal lauk yang Kita makan, yang sebenarnya Kita butuhkan hanya beberapa suap untuk memulihkan energi dan beberapa Kawan untuk memulihkan semangat.
Apa Kata Orang?
Buku ini mengajak Kita untuk lebih simple menjalani kehidupan, memprioritaskan hal-hal yang utama dan menyingkirkan apa yang tak bernilai dan nggak memberi impact dalam kehidupan Kita.

Berempati itu baik, lebih banyak mendengar daripada berbicara itu juga baik. Tapi nggak berarti 2 telingamu harus terus Kamu berikan untuk menampung semua pendapat orang lain dan menjadikannya tolak ukur kebahagianmu.
Terkadang yang menjadikan hidup itu sulit ya karena Kita yang nggak pernah lepas dari apa kata orang. Padahal boleh jadi mereka yang berkicau itu juga lupa dengan apa yang dikatakannya, sedangkan Kita masih saja terus mengingatnya dan merekam dalam alam bawah sadar Kita, sampai-sampai itu semua menggerakkan perilaku Kita untuk melangkah.
Hingga timbullah kebimbangan, “Nanti Apa Kata Orang?”
Apa yang ingin Mark Manson katakan, bukan untuk bersikap cuek, nggak peduli dengan keadaan sekitar, tapi lebih kepada pengembalian fokus dan tujuan hidup Kita untuk melangkah.
Berteman dengan Masalah
Masalah boleh datang silih berganti, tapi yang menjadi poin pentingnya bukan masalah itu sendiri, yang paling utama adalah bagaimana cara Kita menghadapi setiap masalah yang datang.
Karena tujuan hidup dan masalah yang kita hadapi berada pada satu garis yang sama. Jika ingin bergerak menuju impian dan tujuan hidupmu, bersiaplah menghadapi setiap rintangan yang nggak seberapa nilainya dengan tujuan yang akan Kamu gapai di depan sana.
Itu sebab banyak orang yang berkata: “Jangan suka membesar-besarkan masalah. Mungkin saja saat ini terlihat besar, tapi setelah Kamu berhasil melaluinya, nanti juga akan terlihat kecil. Dan boleh jadi, Kamu akan menertawakan dan berterima kasih atas semua masalah yang Kamu lalui dengan baik setelahnya.”
1 Response
[…] Sebuah Seni untuk Bersikap Bodo Amat […]