Always start with Basmallah

Review Buku Titik Balik – Ustadz Arafat

Turning Point Titik Balik

Jangan Tunggu Sampai Titik Balikmu Datang

Akan ada masanya, saat setiap orang mengalami titik terendah dalam hidupnya. Masing-masing dari kita hanya bisa menunggu kapan waktunya dan seperti apa caranya, lewat situasi dan kondisi bagaimana yang akan dilemparkan takdir untuk kita mainkan.

Yang bisa Kita lakukan hanya memilih antara 2 hal ini: Bersiap merubahnya menjadi titik balik dalam fase penting hidup kita atau justru mengamini setiap keterpurukan menjadi akhir perjalanan kita.

Yang namanya titik terendah, pastinya nggak ada yang enak, bikin nggak bisa makan enak dan tidur nyenyak berhari-hari, bahkan sampai bertahun-tahun.

Dan bagi sebagian orang, kalau nggak kuat-kuat iman, mungkin lebih memilih untuk mengakhiri hidup dengan cara yang dipilihnya sendiri. Naudzubillahi min dzalik.

Siapa sih yang bisa menjamin seluruh kekayaan, ketenangan, dan ketenaran yang kita miliki saat ini akan tetap berada di tangan kita esok hari? Sehebat apapun Kita, yang bisa kita lakukan hanyalah ikhtiar dan tawakal sebaik-baiknya. Karena masa depan dengan seluruh rahasianya bukanlah milik Kita.

Hanya Dia yang memiliki hak prerogatif untuk membolak-balikkan takdir sesuai dengan maksud dan rencana-Nya.

Apapun yang terjadi dalam hidup kita, percayalah, selalu ada rencana indah Allah di dalamnya. Tugas kita hanyalah mengimani dan menjalani setiap takdir yang datang dengan taqwa.

Optimis pantang menyerah

Say No to Pesimist, Welcome Optimist

Karena sejatinya, setiap permasalahan hidup yang datang menghampiri, ibarat permulaan dari rencana indah Allah yang datang menyapa.

Namun, seringkali karena ketidaktahuan dan prasangka kita, bukannya bersiap menghampiri dan menyapa setiap permulaan takdir tadi, kita malah lebih memilih menyikapinya dengan sumpah serapah.

Maklum, sebagai manusia yang memiliki keterbatasan ilmu, acapkali Kita tidak memahami, jika setiap impian kebahagiaan dan kesejahteraan yang Kita cita-citakan, tidak lain ibarat durian matang yang harum dan legit, begitu lezat dan nagih di dalam, tetapi penuh jebakan Batman di luar. Bila tidak berhati-hati, siap-siap kapan saja tertusuk durinya.

Berbekal keilmuan dari negeri Yaman, Ustadz Arafat memberikan pembahasan yang informatif sekaligus aplikatif bagi kita melalui buku Titik Balik karangannya.

Rangkaian hikmah dan nasihat sederhana di dalam buku ini mengajak kita agar selalu menjadi manusia yang istiqomah, meski di saat-saat tersulit sekalipun. Tetaplah percaya, meski hancur berkeping-keping.

Jangan lewatkan 1 hari pun dari keridhoan dan prasangka baik akan rencana Allah. Yakinlah, jika setiap masalah yang ada hanya akan membawa kita semakin tangguh dan hebat. Hingga tiba saatnya nanti, ketika Kita menoleh ke belakang, sejauh mata memandang hanyalah terisi dengan rasa syukur karena telah melewati setiap kerikil dan bebatuan yang terhampar di setiap sisi.

Review Buku Titik Balik

Now or Never

Semakin lama dan semakin besar problema yang datang menghampiri, semakin maju ia membawa kita ke masa depan yang lebih baik. Nggak Percaya? Yakin aja dulu.

Nggak usah berlama-lama. Temukan Titik Balikmu dengan mengenalinya dari kisah-kisah inspiratif penuh makna dari buku ini. Order buku Titik Balikmu sekarang dan lekas praktekkan ilmu-ilmu sederhana yang luar biasa dari berbagai nasihat dan kepingan kisah yang tersaji di dalamnya.

Order Buku Titik Balikmu di sini

dewi

Setiap Wanita punya cerita. Setiap manusia bisa bercerita. Setiap post di blog ini adalah rangkaian cerita kehidupan Kita, ya Saya dan Anda. Karena setiap Kita, melangkah di antara cerita 1 menuju cerita lainnya. Saat ini mungkin cerita Saya, besok bisa saja menjadi cerita Anda. *Writing Enthusiast* Selain mengelola laman dewifitriani.com, Saya pun aktif di samaraquran.com

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *